Sharing Session Mendorong Pertumbuhan UMKM: Strategi Pembiayaan dan Bisnis yang Berkelanjutan

Usaha Kecil, dan Menengah (UKM) memiliki peran penting dalam pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Namun, salah satu tantangan utama yang sering dihadapi UKM adalah akses terhadap pembiayaan yang efisien. Adanya berbagai tantangan dalam memperoleh pendanaan, UMKM sering kali mengalami hambatan dalam mengembangkan usaha mereka, meskipun memiliki potensi besar. Dalam rangka mendukung pemberdayaan UMKM, Evermos kali ini menyelenggarakan acara dengan tema “Sharing Session Mendorong pertumbuhan UKM: Strategi Pembiayaan dan Bisnis yang Berkelanjutan” yang dilaksanakan pada Minggu, 15 September 2024 di Hutanika Kota Bandung. 

Sharing Session Mendorong Pertumbuhan UMKM: Strategi Pembiayaan dan Bisnis yang Berkelanjutan

Para peserta yang hadir yang meliputi pelaku UMKM, Brand Internal, dan Brand Eksternal mendapat pemaparan materi seputar strategi pembiayaan yang dapat diakses oleh UKM. Materi disampaikan oleh Dini Aulia Rahmi, selaku Head of Ecosystem Financing dari Alami Sharia. Materi yang disampaikan meliputi strategi pembiayaan dengan memanfaatkan sumber pembiayaan inovatif seperti fintech, crowdfunding, dan skema pembiayaan pemerintah. Selain itu, hadir pula Andika Dwi Saputra, selaku Head of ESG & Sustainability Evermos memberikan wawasan mengenai pentingnya penerapan Environmental, Social, and Governance (ESG) ke dalam operasional bisnis UKM. Penerapan ESG tidak hanya berdampak positif terhadap lingkungan dan sosial, tetapi juga meningkatkan reputasi dan brand value UKM. UKM yang menerapkan prinsip ESG cenderung lebih dipercaya oleh konsumen, investor, dan mitra bisnis, yang pada akhirnya dapat meningkatkan daya saing mereka di pasar.

Sharing Session Mendorong Pertumbuhan UMKM: Strategi Pembiayaan dan Bisnis yang Berkelanjutan

Acara ini juga memfasilitasi para pelaku UKM untuk berdiskusi dengan pelaku UKM lain, lembaga keuangan, investor, dan pemerintah mengenai solusi pembiayaan UKM. Selain itu, terlaksananya acara ini juga diharapkan bisa mendorong adanya kolaborasi untuk menciptakan ekosistem pembiayaan yang inklusif, berkelanjutan, dan berorientasi ESG bagi UKM. Acara ini diharapkan bisa memberikan akses pembiayaan untuk UKM dan memberikan peningkatan daya saing tentang ESG agar UKM dapat berkelanjutan. 

Bagikan :

Artikel Terkait

Untuk Ziah: Perjuangan Bu Tini Sembuhkan Anaknya

Kehilangan orang-orang tersayang dengan begitu cepat tak pernah terbayangkan di hidup Tini Martini (37 tahun) sebelumnya. Dia telah kehilangan anak pertamanya karena sakit 10 tahun lalu. 6 tahun kemudian, suaminya meninggal karena penyakit yang jantung yang diderita. Kini hanya ada Siti Fadhillah (7 tahun) yang akrab disapa Ziah bersamanya. Ia tak mau kehilangan satu-satunya orang

Selengkapnya »
Toko Service HP Pak Agus

Toko Service HP untuk Pak Agus, Pejuang Penyintas Tumor Kaki

Toko Service HP Pak Agus – Namanya Agus Sofian (33th), ia adalah pria asal pedalaman Sumatera Barat yang memutuskan merantau ke Pulau Jawa untuk mencari kehidupan yang lebih baik. Ia merantau membawa keluarganya, yakni seorang istri, anak, dan keponakan. Meskipun kehidupan kota begitu  keras , dengan segala keterbatassanya Pak Agus tak letih untuk berjuang tanpa

Selengkapnya »
Rumah Tahfidz Permata

Rumah Tahfidz Permata : Hari Santri, Bangun Ekonomi Negeri

Sejak tahun 2015, Hari Santri diperingati tiap tanggal 22 Oktober berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 22. Dalam peringatan Hari Santri tahun ini, Evermos turut  mengenang perjuangan dan teladan jihad para santri Rumah Tahfidz Permata dengan menyelenggarakan acara Kajian dan Doa bertemakan, “Peran Santri Dalam Memajukan Kesejahteraan Bangsa”. Materi Kajian dibawakan langsung oleh Dr. KH. Abdul Ghofur

Selengkapnya »
Evermos
Evermos HQ

Jl. Ir. H. Juanda No.95, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132

Website ini merupakan bagian resmi dari  Evermos.com

Download Aplikasi

Evermos
Evermos HQ

Jl. Ir. H. Juanda No.95, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132

Tentang Kami

Informasi Lainnya

Download Aplikasi

Website ini merupakan bagian resmi dari  Evermos.com