Usia Bukan Penghalang Bu Murni untuk Tetap Semangat Berbisnis

Usia yang tak lagi muda membuat peluang bisa bekerja di luar rumah berkurang. Itu sebabnya, Bu Murni berusaha mencari peluang bisnis online agar dapat memperoleh penghasilan meski hanya dari rumah dan pastinya tidak terkendala usia. Karena itu, Bu Murni bergabung menjadi reseller Evermos agar bisa memulai usaha. 

 

Awal Gabung Evermos, Ingin Tetap Produktif

Terbiasa bekerja membuat Bu Murni ingin tetap produktif meski hanya dari rumah saja. Itu sebabnya, beliau memilih berkali-kali mencari informasi mengenai bisnis online hingga bertemulah dengan Evermos. Beliau mengaku tahu Evermos dari internet ketika beliau mencari informasi mengenai suatu usaha. Sejak itu, beliau memutuskan bergabung menjadi reseller Evermos. Meski begitu, beliau mengaku baru mulai berjualan setelah beberapa bulan kemudian.

Keingintahuan yang tinggi mendukung Bu Murni untuk terus berkembang, terbukti dengan semangat beliau mempelajari tentang aplikasi Evermos demi kesuksesannya dalam berbisnis. Selain belajar sendiri, beliau juga mengaku merasa terbantu dengan adanya bimbingan melalui training online dan offline dari tim Evermos sehingga beliau semakin paham mengenai sistem jualan di Evermos. Kegigihan beliau dalam belajar inilah yang membuat penjualan beliau meningkat seiring berjalannya waktu. Bahkan, dalam waktu tiga bulan sejak beliau bergabung jadi reseller, beliau mendapat tawaran dari tim Evermos untuk menjadi Koordinator Reseller Indonesia (KORI).

 

Jadi KORI, Bu Murni Siap Membantu Reseller Lain

Keberhasilan Bu Murni berjualan membuat beliau mendapat kepercayaan untuk menjadi KORI daerah Gunung Sindur. Beliau mengungkapkan, ada banyak tantangan saat menjalankan amanah ini. Meski begitu, beliau mengaku sangat siap membantu dan melayani para reseller lain ketika mereka bertanya atau membutuhkan bantuan. Beliau mengaku, pendekatan secara personal menjadi salah satu strategi dan usaha beliau menjaga kekompakan dengan para reseller. Maka dari itu, tak mengherankan bila Bu Murni dan para reseller lain mendapat reward tamasya dari Evermos saat Kopdar. 

 

Bu Murni, Bersyukur Bisa Mendapat Penghasilan Meski di Rumah Saja

Usia Bukan Penghalang Bu Murni untuk Tetap Semangat Berbisnis

Usia yang tak lagi muda menjadi salah satu alasan Bu Murni tidak bekerja lagi dari luar rumah. Dengan ketekunan beliau mencari peluang bisnis online inilah yang membuat beliau bisa memperoleh penghasilan meski hanya di rumah saja. Beliau mengaku, penghasilannya sangat bermanfaat untuk kebutuhan beliau. Meski penghasilannya naik turun beliau tetap merasa puas dan senang karena bisa memperoleh penghasilan sendiri. 

 

Strategi Jualan Bu Murni, Jadi Stockist 

Bu Murni mengungkapkan beliau mempromosikan produk melalui Whatsapp maupun 

secara langsung kepada keluarga, teman, dan orang-orang sekitarnya.  Beliau mengaku menjual produk apa saja yang umumnya dibutuhkan masyarakat. Agar usahanya semakin meningkat, beliau bahkan menyiapkan ruang khusus untuk menyimpan stok produk-produk yang beliau jual agar orang-orang dapat melihat produk secara langsung. Langkah ini juga merupakan salah satu strategi Bu Murni agar penjualan produk bisa secara online maupun offline sehingga dapat meningkatkan omset. 

 

Tantangan Jadi Reseller

Setiap usaha pasti ada tantangannya, termasuk usaha Bu Murni. Beliau mengaku, sering mendapat komplain dari customer karena produk tidak sesuai dengan di gambar. Meski begitu, beliau tidak menyerah. Tak jarang sebagai bentuk permintaan maaf, beliau sering memberikan hadiah atau kompensasi kepada customer yang komplain. Intinya, Bu Murni selalu berusaha memberikan pelayanan yang terbaik demi menjaga kepercayaan customer. 

 

Kisah Bu Murni yang masih giat berusaha dan bekerja di usia yang tak lagi mudah patut lah kita teladani. Semoga kisahnya bisa bermanfaat dan memotivasi kita semua!

Bagikan :

Artikel Terkait

Untuk Ziah: Perjuangan Bu Tini Sembuhkan Anaknya

Kehilangan orang-orang tersayang dengan begitu cepat tak pernah terbayangkan di hidup Tini Martini (37 tahun) sebelumnya. Dia telah kehilangan anak pertamanya karena sakit 10 tahun lalu. 6 tahun kemudian, suaminya meninggal karena penyakit yang jantung yang diderita. Kini hanya ada Siti Fadhillah (7 tahun) yang akrab disapa Ziah bersamanya. Ia tak mau kehilangan satu-satunya orang

Selengkapnya »
Toko Service HP Pak Agus

Toko Service HP untuk Pak Agus, Pejuang Penyintas Tumor Kaki

Toko Service HP Pak Agus – Namanya Agus Sofian (33th), ia adalah pria asal pedalaman Sumatera Barat yang memutuskan merantau ke Pulau Jawa untuk mencari kehidupan yang lebih baik. Ia merantau membawa keluarganya, yakni seorang istri, anak, dan keponakan. Meskipun kehidupan kota begitu  keras , dengan segala keterbatassanya Pak Agus tak letih untuk berjuang tanpa

Selengkapnya »
Rumah Tahfidz Permata

Rumah Tahfidz Permata : Hari Santri, Bangun Ekonomi Negeri

Sejak tahun 2015, Hari Santri diperingati tiap tanggal 22 Oktober berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 22. Dalam peringatan Hari Santri tahun ini, Evermos turut  mengenang perjuangan dan teladan jihad para santri Rumah Tahfidz Permata dengan menyelenggarakan acara Kajian dan Doa bertemakan, “Peran Santri Dalam Memajukan Kesejahteraan Bangsa”. Materi Kajian dibawakan langsung oleh Dr. KH. Abdul Ghofur

Selengkapnya »
Evermos
Evermos HQ

Jl. Ir. H. Juanda No.95, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132

Website ini merupakan bagian resmi dari  Evermos.com

Informasi Lainnya

Download Aplikasi

Evermos
Evermos HQ

Jl. Ir. H. Juanda No.95, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132

Tentang Kami

Informasi Lainnya

Download Aplikasi

Website ini merupakan bagian resmi dari  Evermos.com