Bulan Ramadan tidak hanya memiliki banyak keistimewaan bagi umat Islam, tetapi juga membawa berkah bagi para pelaku usaha. Tidak hanya membawa kebaikan saja bagi umat muslim, tetapi dianggap sebagai momen yang baik untuk penjualan karena Ramadan merupakan waktu yang tepat bagi bisnis untuk melakukan strategi bisnis dan pemasaran dengan tema yang relevan.
Brand sering memanfaatkan momen Ramadan sebagai momen untuk berinteraksi dengan konsumen melalui iklan yang sesuai dengan suasana Ramadan, seperti fokus pada kebersamaan, kebaikan dan berbagi. Banyaknya perusahaan dan retailer menawarkan diskon atau promosi khusus selama Ramadan untuk menarik konsumen berbelanja lebih banyak. Melalui Story of Us Chapter 12, Evermos mengajak LBS Urun Dana untuk memberikan informasi mengenai pendanaan syariah yang dapat dimanfaatkan oleh pelaku usaha untuk mengembangkan bisnisnya.
Acara dilaksanakan pada Kamis, 20 Februari 2025 di Coffee & Couple, Tebet, Jakarta Selatan, dengan peserta yang hadir merupakan pelaku UMKM dari berbagai daerah. Kegiatan ini diisi oleh pemateri, yaitu Arief Firmanto (Head of Research & Analyst LBS Urun Dana) dan Resirasari Diah Rizkyputri (Founder & CEO Squada). Selain itu, juga terdapat pemaparan terkait Environment, Social, Government (ESG) oleh Astrie Shafira selaku Sr. Sustainability Lab Evermos dan pemaparan layanan Everpro oleh Erzha Satriadi selaku Business Operation Specialist Everpro.
Urgensi ESG Sebagai Salah Satu Strategi Bisnis Ramadhan
ESG (Environtment, Social, dan Goverment) kini tak hanya dimanfaatkan sebagai penerapan suatu konsep bisnis. Namun, dalam implementasinya juga bisa menjadi salah satu strategi bisnis yang dapat diterapkan oleh para pelaku usaha. ESG merupakan konsep dalam bisnis dan investasi yang memperhatikan tiga aspek utama; lingkungan, sosial dan tata kelola. Adapun penerapan ESG ini berbeda-beda sesuai dengan bidangnya tersendiri seperti Environtment yaitu lingkungan, Social yang berarti hubungan sosial, dan Goverment yang berarti tata kelola.
Kelebihan dari bisnis yang mengusung konsep ESG ini tak hanya dinilai lebih unggul dari kompetitor lainnya. Namun, pelaku UMKM juga bisa mendapatkan manfaat mendapatkan value lebih karena saat ini banyak konsumen yang peduli dengan isu-isu lingkungan. Kemudian, para pelaku UMKM juga bisa mendapatkan akses ke pasar baru selain karena permintaan konsumen terhadap produk dan layanan yang ramah lingkungan, tetapi juga dapat memperluas pasar dan mencapai pelanggan baru yang memiliki kepedulian terhadap isu lingkungan.
Selain itu, pemanfaatan ESG juga memberikan dampak terhadap bisnis seperti mengurangi penggunaan energi dan limbah yang dapat mengurangi biaya operasional. Di sisi lain, para pelaku bisnis atau UMKM juga berkesempatan untuk mendapatkan modal serta pembiayaan lebih mudah karena banyaknya lembaga keuangan dan investor semakin mempertimbangkan faktor ESG yang dinilai lebih menarik.
Perhatian UMKM Agar Dapat Mengelola Keuangan di Momentum Ramadhan
Pada sesi pematerian, peserta memperoleh panduan mengenai cara mempersiapkan modal yang mereka butuhkan untuk menghadapi peningkatan permintaan selama bulan Ramadan dan Idul Fitri. Selain itu, pemateri juga menyampaikan cara mengelola keuangan secara efektif, termasuk menentukan anggaran hingga alokasi dana sesuai kebutuhan usaha, sehingga pelaku UMKM bisa memanfaatkan momentum Ramadan dan Idul Fitri untuk meningkatkan penjualan dan memperluas jangkauan pasar.
Melalui kolaborasi dengan LBS Urun Dana ini, Evermos berharap dapat memberikan dampak yang positif kepada setiap peserta pelaku UMKM. Sehingga, baik itu saat bulan Ramadan, Idul Fitri, maupun setelahnya, para pelaku usaha bisa menggapai target dan impiannya untuk meraih rezeki yang melimpah melaui modal yang berkah.
Selengkapnya untuk berkolaborasi dengan kami silahkan kunjungi https://evermos.id/kontak/